Custom Search
Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner
Link Banner

Wednesday, February 10, 2016

Warung Pasta




Warung Pasta

Warung pasta mempunyai spesialisasi makanan atau masakan italia seperti pizza, pasta, salad, ravioli, soup dengan harga yang ekonomis. Tersedia juga aneka desert, western dan asian food jika kamu tidak suka makanan italia atau pasta. Jangan khawatir porsi kamu kelebihan atau kekurangan karena ada tiga macam ukuran porsi yang bisa kamu pilih sesuai selera kamu yaitu small, medium dan regular. Warung pasta (WarPas) adalah salah satu tempat favorit untuk sekedar kumpul dan nongkrong anak muda karena tempatnya yang cozy dan disediakan charger hp gratis plus kunci yang disediakan oleh pengelola sehingga membuat tempat ini selalu ramai pengunjung terutama akhir pekan. Harga makanan di Warung Pasta mulai Rp.16.000-Rp.34.000. Alamat Warung Pasta : Jalan Margonda Raya No. 518. Depok 

Tuesday, February 9, 2016

Saung Talaga



Saung Talaga

Dinamakan saung talaga karena tempat makan ini berada dekat talaga atau danau dan tempat makannya sendiri berupa saung atau pendopo terapung, menjadikan tempat makan ini sangat direkomendasikan untuk kamu yang suka makan di tempat yang rimbun dengan pepohonan dan berudara sejuk. Serunya, disini kamu bisa menyewa perahu yang bisa digunakan untuk mengitari danau atau sekedar memberi makan ikan-ikan yang berenang di sekitaran saung. Makanan disini disediakan khas menu masakan sunda seperti sayur asam, empal goreng, aneka pepes, tahu dan tempe, dan masih banyak lagi. Harga makanan di Saung Talaga berkisar antara Rp.4.000-Rp.20.000  Alamat Saung Talaga : Jalan Raya Sawangan No. 1. Depok

Sunday, February 7, 2016

Fat Bubble




Fat Bubble

Fat Bubble sendiri sebenarnya tidak hanya berada di kota Depok tetapi juga di Bintaro dan Tebet. Fat Bubble sendiri menyajikan menu-menu bowl dessert, snack dan drinks. Fat Bubble selalu penuh dengan antrian pelanggan yang kebanyakan anak muda. Selain karena tempat yang asik dengan interior yang unik juga cute, Fat Bubble menyediakan aneka bowl dessert khas taiwan dengan variasi unik dan tentu menarik. Harga menu di Fat Bubble berkisar antara Rp.17.000-Rp.26.000 dengan tambahan topping Rp.3.000-Rp7.000. Sementara Bowl Dessert berkisar Rp.30.000. Alamat Fat Bubble : Jalan Margonda Raya No.238B-C, Depok

Saturday, February 6, 2016

Pondok Laras



Pondok Laras

Jika kamu sedang mencari tempat makan murah yang cocok untuk bersantap bersama keluarga dengan anggota keluarga berupa anak-anak kecil maka Pondok Laras adalah salah satu pilihan yang tepat. Restoran yang menyediakan menu-menu masakan dan minuman khas Jawa-Sunda ini mempunyai saung-saung terapung yang ukurannya beragam sesuai banyaknya pengunjung, selain itu tempat ini memiliki area parkir yang luas juga area bermain untuk anak-anak. Harga menu di Pondok Laras ini pun cukup terjangkau mulai dari Rp.15.000-Rp.30.000 Alamat Pondok Laras : Jalan Akses UI, Margonda, Depok

Wednesday, February 3, 2016

Burg’O



Burg’O

Burg'O mengusung tema makanan Japanese Western. Jadi, kamu bisa menemukan menu western pada umumnya dan tambahan japanese food seperti Beef Japan Burger atau Hamburg Bento dan aneka macam Hamburg yang menjadi menu andalannya. Dilengkapi dengan area parkir yang luas dan tempat yang terbagi dalam tiga kategori yang bisa dipilih menjadikan Burg'O menjadi salah satu pilihan untuk kumpul keluarga atau teman untuk bersantap bersama. Harga menu Burg'O berkisar antara Rp.16.000-Rp.56.000 Alamat Burg'O : Jalan Siliwangi No.09,Pancoran Mas, Depok

Tuesday, February 2, 2016

Takarajima




Takarajima

Untuk kamu pecinta sushi yang mencari harga yang murah meriah tetapi dengan kualitas yang baik, Takarajima adalah salah satu restoran yang mesti kamu coba yaitu Takarajima. Selain sushi yang menjadi menu andalannya, takarajima juga menyediakan aneka masakan jepang seperti bento, miso, aneka chicken katsu, sashimi, onigiri, udon, ramen, gyouza dan gurita rebus. Meskipun memodifikasi makanannya dengan lidah orang Indonesia, takarajima tetap mempertahankan kesegaran makanan seperti ikan dan sayuran yang membuat rasanya semakin lezat. Harga menu makanan di Takarajima berkisar antara Rp.16.000-Rp.77.000 Sementara Paket Sushi platter berkisar antara Rp.175.000-Rp.450.000  Alamat Takarajima : Jalan Margonda Raya 521D, Depok.